Berita
Rabu, 04 November 2020
Oleh: Admin
Kuliah Umum Seri 1 bersama Ir. Hari Ganie,MM dari Dewan Pengurus Pusat Real Estate Indonesia (REI)
Rabu, 04 November 2020 Program Studi Perencanaan Wilayah dan Kota Jurusan Teknik Planologi Fakultas Arsitektur Lanskap dan Teknologi Lingkungan Universitas Trisakti menyelenggarakan kuliah umum dengan topik "Proses Pengembangan Lahan Permukiman oleh Pengembang Swasta." Kuliah umum tersebut menghadirkan narasumber ahli yaitu Wakil Ketua Umum Koordinator dari Dewan Pengurus Pusat Real Estate Indonesia (REI). Sementara itu, Ketua Program Studi Perencanaan Wilayah dan Kota Universitas Trisakti, Ir. Anita Sitawati Wartaman, M.Si Dr. (cand)., yang turut hadir pada acara tersebut menyampaikan, bahwa kuliah umum ini salah satunya untuk memberikan wawasan kepada mahasiswa mengenai aplikasi teori-teori dalam keadaan nyata. Selain itu, hadir pula para dosen tetap Program Studi Perencanaan Wilayah dan Kota Universitas Trisakti diantaranya Ir. Rahel Situmorang, M.Plan, Dr. Ir. Hanny W. Wiranegara, M.T, Anindita Ramadhani, S.T., M.T, Ir. Benny B. Suharto, M.Si., Dr. Yayat Supriatna, MSP, dan Herika, S.Si., M.Si., Ph.D. Peserta yang hadir pada kuliah umum ini lebih dari 200 orang dari berbagai angkatan. Adapula hadir mahasiswa dari Institut Teknologi Sains Bandung, dan Podomoro University. Kuliah umum ini di moderatori oleh Ibu Anindita Ramadhani, S.T., M.T sebagai dosen tetap Jurusan Teknik Planologi.